Pizza juga merupakan salah satu makanan favorit saya. Kalau dibilang makanan favorit saya apa aja sebenanrnya banyak sekali. Bersyukur punya lidah dan selera yang bisa makan apa aja dan gak terlalu milih ini itu (walau sebenarnya gak kuat dengan asam karena kondisi perut yang maag). Biasanya kalau makanan kesukaan, saya paling demen bikin resep sendiri dan harus bisa bikin sendiri berhubung siapa tau saya lagi ngidam banget tapi gak ada duit, Hahaaa
Kebetulan malam-malam saya tetiba ngidam pengen makan pizza. Iya ngidamnya baru datang malam hari. Malas banget kan keluar malam-malam berburu pizza, jadilah saya cek perlengkapan dapur di rumah, dan taraaa~ bahan untuk bikin pizza pun komplit. Tanpa pikir panjang langsung aja ngacir ke dapur dan siap beraksi. Biasanya saya paling malas bikin adonan pizza karena malas ngunyel-ngunyel tepung yang lengket lengket di tangan. Jadi kalau gak pake roti tawar, saya juga suka bikin martabak telur dengan topping ala pizzza di atasnya.
Kali ini saya bereksperimen dengan 3 cara memasak pizza. Karena dirumah saya ada alat bikin roti ReBread, saya bersyukur jadi gak harus ngunyel-ngunyel tepung lagi. Dan lagi saya penasaran apa disini bisa panggang pizza ya. Kalau di menu rebread sendiri tidak ada pilihan pizza. Saya pun iseng coba dengan 3 cara yaitu rebread maker, teflon, dan rice cooker. hhaha
Kenapa saya bilang coba dengan teflon dan rice cooker? Karena gak semua orang memiliki oven. Apalagi anak kos pastinya. Nah dengan oven dan rice cooker juga salah satu cara gampang buat bikin pizza. Langsung aja saya coba berbagi bahan adonan dough dan topping yang saya gunakan.
Bahan Adonan Dough Pizza
- - 200 gramTepung Cakra
- 100 mlAir Hangat
- 1 1/2 sdtFermipan
- 2 sdmGula
- 1/2 sdtGaram
- 2 sdmMinyak goreng
Cara Bikin dough Pizzza :
Karea saya bereksperima dengan rebread make, untuk bagian dough saya menggunakan rebread maker. Tapi untu cara manual juga bisa dengan cara :
1. Larutkan, ragi, air hangat, gula lalu istirahatlah sebentar sampai berbuih
2. Masukkan garam dalam larutan aduk sebentar. Lalu masukkan tepung dan satu sendok air hangat (bukan air panas ya) uleni hingga kalis, diistirahatkan hingga adonan mengembang 2 kali ukuran semula. (sembari menuggu bisa disiapkan topping)
3. Olesi telfon/loyang dengan margarin/minyak (ketika itu saya dapat 3 bagian dengan loyang kecil)
4. Adonan yang sudah mengembang ratakan langsung diatas telfon/loyang hingga semua bagian telfon tertutupi, sobek pinggiran sedikit jika ingin menggulung keju Morezarella, lalu tusuk2 adonan dan istirahatkan 15 menit
5. Beri saus dan tata semua topping, lalu panggang hingga matang
Nah, setelah adonan selesai, sembari menunggu bisa siapkan topping. Karena dikulkas lagi ada kentang, ayam, jagung, dan sosis, saya membagi 2 jenis topping untuk 3 pizza kecil. Pertama topping kentang + ayam (potato chicken) dengan saus lada hitam. Lalu topping jagung + keju.
Topping Pizza Potato Chicken with Blackpepper Sauce
- 1bh Kentang ukuran besar potong dadu kecil
- 1bh Bawang bombay cincang halus
- 2 Potong daging ayam (potong dadu/suwir) diberi sedikit merica + garam diamkan sebentar
- 2 sdm Saus tomat + Saus sambal
- 1/2 sdt Lada hitam halus
- 1/2 sdt garam (secukup dan sesukanya)
- 1/4 sdt gula (secukupnya)
- 1 sdm kecap asin + manis
- 2 sdm minyak sayur
- 2 sdm minyak sayur
- Keju mozarella (karena di rumah lagi ada keju oleh pro cheese, saya menggunakan itu)
*Bahan untuk 2 adonan pizza ukuran kecil
Topping Pizza Jagung dan Sosis
- 1/2 bh Jagung yang sudah di kukus
- 3bh sosis rasa sapi/ayam iris tipis
- 1/2 bawang bombay cincang halus
- 1/4 sdt garam
- gula secukupnya
- 2sdm minyak sayur
- 2sdm minyak sayur
- 1sdm saus tomat + saus sambal (sesukanya)
*Untuk 1 porsi pizza ukuran kecil
*Untuk 1 porsi pizza ukuran kecil
Cara :
1. Tumis bawang bombay hingga kekuningan, lalu masukan daging ayam yang sudah dicincang.
2. Setelah ayam matang, masukan kentang, dan semua bahan kecuali saus tomat dan saus sambal.
3. Setelah semua bahan tercampur dan matang, sisihkan.
4. Oleh saus tomat dan sambal di tas dough pizza, lalu susun cantik topping diatasnya.
5. Terakhir taburkan keju sesukanya lalu di panggang.
6. Untuk rebread panggang lebih kurang 30 menit. Lalu untuk rice cooker, saya panggang hingga 20 menit, dan untuk teflon, cukup panggang 15 menit.
*Cara yang sama untuk resep jagung sosis
Jadi dari 3 cara panggang yang saya lakukan di atas, ni hasil pizza yang saya panggang dengan rebread, hasilnya pizza lebih ngembang dan lembut. Tapi karena menggunakan keju oles pro cheese yang lagi ada di rumah, dan saya juga tidak menggunakan alumunium foil diatasnya, hasil kejunya tidak begitu lumer. Untuk hasil keju leleh bisa gunakan keju mozarella dan tutup adonan pizza dengan alumunium foil. Oia untuk pizza yang satu ini saya juga membubuhkan 1 telur ceplok didalamnya jadi lebih hmmmm~
Ini hasil pizza yang saya panggang dengan rice cooker, hasil pizza juga lembut dan sedikit crunchy bagian bawahnya. Tapi overall rasanya tetap enak. Karena seperti kasus di atas, keju tidak begitu meleleh karena saya masak tanpa persiapan tidak menggunakan alumunium foil. :D
Hasil ke-3 dengan teflon, ini yang perlu diperhatikan yaa. Karena menggunakan teflon, adonan akan lebih cepat matang. Jadi pastikan apinya diatur sekcil mungkin agar tidak hangus bagian bawah. Dan jangan lupa teflon bagian atas juga ditutup agar bisa panas atas bawah. Untuk hasil tidak begitu sekembang cara di atas tapi tetap lembut dan sangat lezat untuk dinikmati.
Jadi yang ngidam pizza bisa langsung ngacir ke dapur segera dan bereksperimen sendiri. :D
Potato Chicken Pizza With Blackpepper Sauce - Panggang dengan Rebread Maker |
Potato Chicken Pizza - Panggang dengan rice cooker |
Pizza Jagung Sosis - Panggang dengan Teflon |
0 Response to "Resep Pizza Ala Aimizu Kitchen"
Posting Komentar